Tanggal 24 Mei lalu, YPBB berkesempatan memberikan pelatihan Zero Waste Event (ZWE) untuk SMAN 3 dan SMK Pasundan 3. Pelatihan ini merupakan rangkaian program Imagine Bandung bersama XL dan My Oyeah. Pelatihan yang dilangsungkan di SMA 3 ini dibuka oleh Bapak Encang (Kepala Sekolah SMAN 3).
Dalam pelatihan zero waste eventini para peserta diberikan materi tentang bagaimana membuat event yang zero waste dan juga peserta diajak untuk membuat perencanaan kegiatan secara berkelompok. Terlihat begitu bersemangatnya para peserta dalam membuat perencanaan kegiatan. Bahkan salah satu kelompok guru SMAN 3 bersemangat membuat kegiatan pelaksanaan UAS (Ujian Akhir Sekolah) menjadi zero waste event.
Setelah sesi pembuatan perencanaan, tiap kelompok ini diberikan waktu untuk mempresentasikan rencananya.