Pengertian Sifat Keperiodikan Unsur
Dalam artikel tentang Sejarah Perkembangan Sistem Periodik, telah dibahas bahwa mekanisme penyusunan unsur dalam sistem periodik yang dikemukakan oleh Henry G. J. Moseley pada tahun 1915 adalah berdasarkan kenaikan nomor atom unsur.
Sementara itu dalam perkembangan selanjutnya, beberapa penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara nomor atom dengan sifat-sifat unsur. Oleh karena itu dasar penyusunan unsur dalam sistem periodik yang sekarang kita kenal dengan Tabel Periodik Unsur Modern adalah sesuai dengan kenaikan nomor atom dan kemiripan sifat unsur-unsur tersebut.