Struktur Lewis atau sering disebut dengan rumus lewis adalah suatu pola atau diagram yang menggambarkan jumlah elektron valensi dari atom-atom yang akan membentuk ikatan kimia. Nama struktur lewis diambil dari penemu struktur yang bernama Gilbert Newton Lewis, seorang ahli kimia dari Amerika. Lambang struktur lewis ini dapat berbentuk titik, silang atau bulatan-bulatan yang mengelilingi lambang atomnya, baik atom tunggal maupun atom-atom yang berikatan.
Pelajari struktur lewis lebih lanjut dalam artikel tentang: Pengertian, Lambang dan Cara Mudah Menggambarkan Struktur Lewis.
Struktur lewis ini juga dikenal denga rumus atau diagram titik elektron dan ada juga yang menyebutnya diagram titik lewis. Keberadaan struktur lewis ini sangat penting untuk menggambarkan jenis ikatan kimia yang terjadi dalam suatu senyawa serta proses terbentuknya ikatan kimia tersebut. Pada kesempatan kali ini, penulis akan menyajikan kumpulan sruktur lewis berbagai senyawa penting yang sering ditanyakan dalam soal-soal kimia. Berikut ini sajiannya.