Breaking

Tuesday, July 13, 2021

Senyawa Karbon: Identifikasi dan Kekhasan Atom Karbon

Intan dan Graphite
Intan dan Grafit, Sama-sama Karbon Beda Struktur
Sumber: Wikimedia Commons


Identifikasi Senyawa Karbon

  • Perhatikan di sekitar kita, akan sangat banyak kita temukan benda dengan komposisi senyawa karbon, misalkan kayu, pepohonan, plastik, minyak dan lain sebagainya
  • Identifikasi suatu senyawa karbon dalam suatu zat, dapat dilakukan dengan cara menguji keberadaan unsur karbon dalam zat tersebut dan diantara caranya adalah:
  • a.  Membakar zat tersebut, jika pembakarannya menghasilkan arang dan atau jelaga, maka zat tersebut merupakan senyawa karbon
    b.  Mengalirkan gas hasil pembakaran suatu zat ke dalam air kapur (mengandung Ca(OH)2). Jika pencampurannya menghasilkan endapan keruh yaitu endapan kapur (CaCO3), maka hal tersebut menunjukkan jika zat tersebut mengandung senyawa karbon. Reaksi Identifikasi:

    Reaksi Pembakaran senyawa karbon
    C (s) + O2  →  CO2

    Reaksi CO2 dengan air kapur (Ca(OH)2)
    CO2 (g) + Ca(OH)2 (aq)  →  CaCO3 (s) + H2O (l)


Kekhasan Atom Karbon

  • Atom karbon mempunyai 4 elektron valensi, yang dapat digunakan untuk membuat 4 buah ikatan kovalen tunggal. Untuk kemudahan mengingat dapat kita sebut bahwa "atom karbon mempunyai 4 tangan"
  • atom karbon

  • Ukuran atom karbon yang relatif kecil membuat ikatan kimia yang dibuat oleh atom karbon relatif kuat dan tak mudah terurai.
  • Atom karbon dapat berikatan dengan sesama atom karbon lainnya dalam bentuk ikatan kovalen tunggal (C — C), ikatan kovalen rangkap (C ═ C) dan ikatan kovalen rangkap tiga (C ≡ C).

Macam Kedudukan Atom Karbon dalam Suatu Rantai Karbon

Perhatikan struktur senyawa hidrokarbon berikut


atom C primer


  • Atom C primer ( 1o ) adalah atom C yang mengikat satu atom C lainnya
  • Atom C sekunder ( 2o ) adalah atom C yang mengikat dua atom C lainnya
  • Atom C tersier ( 3o ) adalah atom C yang mengikat tiga atom C lainnya
  • Atom C kuarterner ( 4o ) adalah atom C yang mengikat empat atom C lainnya

Tantangan: Hitunglah jumlah atom karbon primer, sekunder, tersier dan kuarterner pada struktur hidrokarbon di atas!